PERJALANAN SENJA KE PUCUK MALAM: PUISI NOVI INDRASTUTI, YOGYAKARTA



Menatap sebingkai kaca kehidupan
terbias temaram senja yang basah
memercikkan bulir-bulir rindu
yang menjerat sekumpulan hasrat
dan merayap merasuk biru kalbu
mengepung segenap semesta jiwa
menyeret rasa dalam arus pusaran
lalu menghimpun sekumpulan angan.

Saat malam mendekap jingga senja
kilat menggores kanvas legam langit
menggoda rindu yang khusuk
memenjarakannya dalam sepetak bilik
hingga terjerat pembuluh purba
nurani pun tersungkur kehilangan diri
benak pun meredup kehabisan bara
cahaya kalbu terbenam di pucuk malam.


Yogyakarta, 23 Januari 2018



(ilusttasi arshieda/ yuk ke bagian bawah blog dan klik iklannya untuk informasi berharga dan mencerahkan)

Comments