PELANGI DI SEKUJUR TUBUHMU: PUISI PANJI ASWAN, SAMARINDA




Ada pelangi yang menempel di sekujur tubuhmu
Bercak yang bernoda itu telah meninggalkan bekas di kulit telanjangmu
Sisa-sisa antara air hujan dengan awan mendung yang menggosipkan matahari yang tiba-tiba bersembunyi

Adalah saksi bisu, gundukan yang menempel lama di punggungku ini
Menjadikannya lubang-lubang yang tak bisa lagi ditutupi kulit pengganti
Sementara di tubuhmu itu. Perlahan sekali ia meredup, kemudian lenyap. Dan bercak yang bernoda
itu luput dari tangisan pasrah

Ultra yang membias itu memaksamu menikmati pelangi yang ada di kulit tubuhmu
Membiarkannya mengering, sampai tak
Ada lagi matahari yang malu-malu menyapa bunga-bunga di tepian jalan....

Pelataran Masjid Sungai Mahakam, Desember 2017


(ilustrasi athba/ yuk ke bagian bawah blog dan klik iklannya untuk informasi berharga dan mencerahkan)

Comments