NEGERI AWAN: PUISI VIOLA, RIAU



Aku melayang terbang
tanpa sayap
melintasi gumpalan-gumpalan putih
menyibak kabut

Aku tinggi
aku berteriak girang
melepas dahaga dan sesak terpendam
berjalan, merengkuh udara
melihat biru dan lengkung warna

NegeriMu indah dan tentram
bersih dari noda
jauh dari kemunafikkan
jelajahi sumbu putaran dan kodrat

Berbeda, sangat berbeda
kami yang di bawah sana
berpacu, berlomba untuk hidup
terus meraih impian dunia

Negeri awan
nirwana Kesejukkan
Kirimkan kami salju kedamaian
agar berdampingan dalam keberagamaan

Talukkuantan, 18022018
Ruang teduh


(ilustrasi jennifer branch/ yuk ke bagian bawah blog dan klik iklannya untuk informasi berharga dan mencerahkan)

Comments