STUDI AGAMA DI DUNIA AKADEMIK: PUISI AHMAD M. SEWANG, MAKASSAR



dunia akademik
dunia perguruan tinggi
berbeda di tempat lain
studi agama di tempat lain
umumnya memperdalam keyakinan
studi agama di dunia akademik
sebagian memperdalam keyakinan
sebagian besar memperluas wawasan

universitas Islam sekalipun
terutama di tingkat dirasah al-ulyah
mahasiswa studi komprehensif
agama, teologi, dan filsafat
Sunni, Syiah, Muktazilah, Ahmadiah
dan aliran lainnya dalam sejarah
semua jadi bahan studi dan reset
bahkan seorang mahasiswa muslim
bisa meneliti kitab injil atau taurat
bahkan ada riset doktor di PPs
"Titik Temu Keselamatan
Kristen dan Islam."
promotor dan pengujinya
dari profesor Muslim dan Kristen
semata-mata memperluas keilnuan
bukan mengubah keyakinan
itulah pengalaman di banyak universitas
baik dalam ataupun luar negeri

jika ada PT hanya studi satu aliran
apalagi alergi belajar filsafat
alumninya sudah dapat diduga
sebagian akan kaku, rigid tekstual
berwawasan sempit, intoleransi
merasa benar sendiri
di luar keyakinannya
sesat dan menyesatkan
harus diburu dan dihabisi
kebenaran hanya tunggal
yaitu menurut penafsirannya
pandangan semacam itu
melanggar academic freedom
sebab menafikan beda pendapat

Makassar, Awal Januari 2018





(ilustrasi videokeeper)

Comments