KELONG, ALAT TANGKAP IKAN WARISAN NENEK MOYANG



Kelong atau Tamba adalah alat penangkap ikan atau hasil laut lainnya yang dipasang di pesisir pantai, tamba pada umumnya terbuat dari anyaman bambu (Tanang) yang dibuat sedemikian rupa hingga terbentuk dinding, tamba ini terbagi menjadi beberapa bagian antara lain: Ligau Besar, ligau besar ini berbentuk ruang love dengan garis lurus yang ukurannya paling besar. Ligau kecil, ligau kecil ini berbentuk sama dengan ligau yang lainnya hanya ukurannya yang lebih kecil. Ligau sedang, ligau sedang ini sama dengan ligau besar, Cuma ukurannya agak sedang atau lebih kecil dari ligau besar. Lalu ada lagi leminan ukurannya paling kecil dan berbentuk lingkaran, dan ini adalah tempat utama berkumpulnya ikan. Sayap, sayap ini berada disebelah kiri ligau besar fungsiya menghalang ikan menuju ke laut. Pemanjang, pemanjang ini hampir sama dengan sayap hanya ukurannya lebih panjang hingga ke bibir pantai.
Tamba ini dulu sangat populer digunakan untuk mencari ikan, alat pencari ikan ini masih sangat tradisional sekali,dulu hampir semua nelayan menggunakan tamba untuk mencari ikan. Sekarang Tamba tidak lagi terbuat dari bambu tapi terbuat dari benang tugu yang berbentuk jaring sehingga lebih kuat dan tahan lama.
Sekarang tamba sudah jarang di gunakan karena nelayan sekarang sudah mengikuti jaman, tapi masih bisa kita jumpai di sekitar laut tarakan yaitu di pesisir selatan pantai Tarakan jumlahnya sekitar 20 an. Dan juga kita bisa melihatnya dari pelabuhan Malundung hingga ke pantai Amal, dan nuga msih bisa kita jumpai di laut menuju desa pimping, disana masih ada atau lumayan banyak orang yang menggunakan Tamba.
Tamba ini dulu hanya orang suku tidung saja yang memakai alat penangkap tradisional ini, tetapi dengan seiringnya waktu berjalan, orang-orang suku lain juga ikut menggunakan alat tradisonal ini, seperti suku bugis mereka ada juga yang menggunakan Tamba.
Banyak orang yang senang khususnya suku Tidung untuk menggunakan Tamba untuk mencari ikan, karena prosesnya yang cukup mudah dan bisa banyak menghasilkan ikan tanpa harus bersusah payah mendapatkan ikan dengan cara memancing. Memang cara menggunakan Tamba ini cukup sulit, namun jika sudah jadi atau sudah bisa di gunakan bisa mendapatkan banyak berbagai ikan atau jenis hasil laut lainnya.

DINDA MUSTIKA SARI, Mahasiswa pbsi fkip ubt

Comments